Pertemuan Orang Tua Siswa Kelas 9

Yogyakarta, 16 Oktober 2024 — SMP Negeri 14 Yogyakarta mengadakan pertemuan orang tua siswa kelas 9 dalam rangka persiapan Ujian Akhir dan kegiatan tambahan jam pelajaran. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah urusan Kurikulum Bapak R. Hargo Budi Santoso, S.Pd., Wakil Kepala Sekolah urusan Kesiswaan, wali kelas 9, serta tim penyelenggara kegiatan tambahan jam pelajaran.

Pertemuan ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai persiapan Ujian Akhir yang akan dihadapi oleh siswa kelas 9 serta langkah-langkah yang akan diambil sekolah dalam meningkatkan kualitas belajar siswa. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menambah jam pelajaran pada beberapa mata pelajaran inti yang akan diujikan.

Dalam sambutannya, Kepala Sekolah menyampaikan pentingnya sinergi antara sekolah dan orang tua dalam mempersiapkan siswa menghadapi ujian akhir. “Dukungan orang tua sangat diperlukan agar anak-anak dapat belajar dengan lebih fokus dan terarah,” ujar beliau.

Pertemuan ini juga diisi dengan sesi tanya jawab, di mana orang tua dapat berdiskusi mengenai program tambahan jam pelajaran serta hal-hal terkait persiapan akademik siswa. Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan persiapan Ujian Akhir dapat berjalan dengan lancar dan optimal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Lainnya

Pertemuan Orang Tua Siswa Kelas 9
Pelatihan Penggunaan AI dalam Pe...
Aksi Bergizi Vidyadhana
Asesemen Sumatif Tengah Semester 1
Capacity Building for Teachers a...

Hubungi kami di : (0274) 587550

Kirim email ke kamismpn14@jogjakota.go.id